Monday, May 23, 2011

Perlunya Pendampingan Karir Sejak Dini

Pekerjaan merupakan salah satu proses perkembangan kehidupan manusia. Bicara mengenai pekerjaan ternyata tidak hanya sekedar pekerjaan saja tetapi banyak hal dibalik itu. Dengan bekerja seseorang merasa diakui, memiliki status, atau media bagi aktualisasi diri. Pada suatu fase, saat memasuki tahap dewasa sudah dihadapkan pada tuntutan untuk keputusan karir berupa bidang pekerjaan yang diinginkan sebagai sebuah sumber penghidupan.

Oleh sebab itu, mempersiapkan diri untuk menghadapi keputusan karir menjadi hal yang penting. Kebanyakan orang persiapan baru dilakukan setelah lulus SMA atau bahkan setelah kuliah. Padahal mulai dari siswa lulus
dari SMP sudah dihadapkan pada pilihan untuk masuk ke jenjang SMA atau SMK yang mengarahkan pada bidang tertentu. Artinya, jika terjadi salah pilih jurusan maka akibatnya fatal. Pada beberapa penelitian diketahui bahwa pilihan yang dibuat siswa SMP dan terutama sekali pada saat memilih jenjang pendidikan mempunyai hubungan yang sangat kuat atau memberikan dampak jangka panjang dalam perkembangan pendidikan dan karir dikemudian hari.

Besarnya minat remaja terhadap pendidikan sangat dipengaruhi oleh minat mereka terhadap pekerjaan, misalnya ingin menjadi koki pilihan pendidikan di SMK dengan jurusan boga merupakan salah satu pilihan. Jika remaja mengharapkan pekerjaan yang menuntut pendidikan yang tinggi maka pendidikan dianggap sebagai batu loncatan. Ketika siswa mampu mengenali pilihan pekerjaan yang diinginkan, maka mereka dapat menjalani pendidikan dengan efektif dan menjadi lebih termotivasi. Orientasi tentang jenis pekerjaan dimasa depan merupakan faktor penting yang mempengaruhi minat dan kebutuhan remaja yang akan menjalani pendidikan. Jadi, pada dasarnya dunia pendidikan bagi remaja dengan menentukan jurusan, program pendidikan, fakultas maupun jurusan merupakan pemilihan pendahuluan atau awal dari dunia karir. Ketertarikan sekolah dan pekerjaan dapat membantu atau memberikan kesempatan untuk mengembangkan minat, sehingga siswa siap untuk menentukan arah pekerjaannya.

Bisa dikatakan bahwa langkah atau pilihan awal pada jenjang SMP memberikan kontribusi besar dalam perjalanan pendidikan dan pekerjaan kita nantinya. Apalagi dengan pekembangan jaman yang penuh dengan persaingan, maka mempersiapkan diri sejak dini bisa jadi salah satu solusi untuk menciptakan sumber daya manusia yang kompetitif. Oleh sebab itu, orang tua, guru atau orang dewasa lainnya hendaknya mulai memperkenalkan berbagai jenis pekerjaan serta melakukan pendampingan karir pada remaja, sehingga mereka mulai menyadari adanya kerkaitan antara sekolah dan pekerjaan mereka nantinya.

sumber : http://www.kulinet.com/baca/perlunya-pendampingan-karir-sejak-dini/451/

0 comments:

Post a Comment